Bismillah,
Bagaikan ditusuk pedang, sakit hati ini ketika mendengar bahwa orang yang paling sayang dan paling menyayangi saya sudah tiada, Bapak sudah pergi selama - lamanya.
Hari ke tujuh tanpa bapak, iyang masih harus menjalani hidup demi mamah, Marwah, suami, adik - adik dan keluarga, juga demi bapak. Iya supaya Iyang bisa mendoakan bapak, bersedekah untuk bapak, dan menebarkan semua kebaikan - kebaikan yang sudah bapak ajarkan pada Iyang.
Hari ketujuh tanpa bapak, hati Iyang masih luka, masih sedih dan masih sering menangis. Maafkan yaa Rabb bukan hamba tidak ikhlas, insya allah hamba ikhlas, namun hamba masih terluka saja.
Hari ini, tujuh hari kami tanpa bapak.
Hampa sekali pak, biasanya setiap jelang malam kami menantikan bapak pulang.
Namun sekarang, bapak tak kunjung pulang, karena bapak sudah pulang pada pemiliknya.
Bapak sudah pulang pada keabadian.
Bapak, ini baru hari ketujuh tanpa bapak. Rasanya itu hampa, hampa sekali
Seperti hati ini luka namun entah luka yang mana, yang pasti perih.
Bapak, iyang belum tahu sampai kapan luka ini ada, yang pasti mungkin akan selalu ada.
Luka hati ditinggalkan bapak, bapak yang sangat kami sayangi dan bapak yang sangat menyayangi kami.
Ya Allah, ku titipkan bapak.
Jauhkan bapak dari siksa kubur, lapangkan kuburannya, terangilah kuburnya
Ya Allah yang maha pengampun
ampunilah semua dosa dan khilap bapak selama hidup
Ya Allah yang maha penyayang
sayangilah bapak, sebagaimana bapak sangat sayang pada keluarganya
Semoga bapak berada disisi Allah
ditempatkan di tempat yang paling Indah
aamiin yaa Rabb
Bandung , 05 Juli 2021
25 Zulqo'dah 1442 H
Tian Lustiana
Innalillahi wa innallilahi rojiun, semoga bapaknya diterima di sisi ALlah.
BalasHapusAamiin, terimakasih
HapusTurut berduka cita Mbak.. Smg Bapak husnul khotimah, Aamiin.
BalasHapusaamiin, makasih
Hapus