Kamis, 10 Maret 2022

Waktunya Mengembalikan Skin Barrier dengan Re.set the Skin

Bismillahirrahmanirrahim,




Kulit berjerawat, flek, kusam dan masalah kulit lainnya suka bikin stress yah. Ada yang merasakan hal yang sama?




Kadang saya sempat mikir, duh ini kulit bakalan bisa kembali sehat ga sih? Apalagi seiring bertambah usia, kerutan halus juga sudah mulai nongol nih.








Dan ternyata bisa loh, kesehatan kulit dikembalikan di di reset kulitnya. Hmmm saya langsung penasaran dan ingin nyobain banget nih ketika ada yang merekomendasikan untuk menggunakan produk - produk dari Re.set the Skin.




Ada yang sudah tahu sama produk Re.set the Skin?

Reset the Skin ini adalah brand perawatan kulit dari Indonesian loh, alias lokal. Amaze banget ketika tahu produk ini tuh local brand. Reset the Skin ini berdiri pada tahun 2021, brand dari PT Ponny Beaute Indonesia. Perusahaan yang fokus sama perawatan kulit melalui formulasi minimalis dengan banyak best or hero ingredients.




PT Ponny Beauty Indonesia ini punya tagline : to set, adjust or fix in a new or different way. Punya tujuan untuk memperbaiki, menyegarkan, memulihkan dan juga membuat kulit lebih kuat.








Keren yah, bukan hanya memperbaiki namun juga membuat kulit lebih kuat dan sehat.



Alhamdulillah, saya diberikan kesempatan untuk mencoba empat produk keren dari Reset the Skin.








Reset the Skin ini punya empat produk, diantaranya :


1. 2% BHA Pore - refining Exfoliant


2. 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum


3. 1% Actosome Retinol Serum


4. 2% Actosome Retinol Skin- Restoring Serum.



Sesuai dengan namanya, Reset ( set ulang) , jadi saya tuh mikirnya dengan menggunakan produk ini bakalan membuat kulit saya di set ulang, diperbaiki dan dikembalikan kesehatannya, aamiin.



Produk Reset the Skin ini mengandung bahan - bahan minimalis dan fokusnya itu mengoptimalkan manfaat dari hero ingredientsnya. Perlu diingat bahwa semua produk Reset the Skin ini tuh Cruelty Free, Fragrance Free, Alcohol Free, Paraben Free dan yang menenangkan hati itu adalah sudah bersertifikasi BPOM. Aman banget, In Sya Allah.



Oke, mari kita review satu per satu produk dari Reset the Skin yang sudah saya cobain ini ya.



1. 2% BHA Pore-Refining Exfoliant

Masalah kulit kusam dan komedoan, sikat saja dengan 2% BHA Pore-Refining Exfoliant. Ini memiliki kandungan 2% Beta Hydroxy Acid (BHA) Asam Salisilat.






Exfoliant BHA yang ada pada produk ini adalah jenis yang punya manfaat membersihkan pori - pori dan juga mengangkat sel - sel kulit mati. Membersihkan dan mengangkat sel kulit mati hingga yang terdalam. Membuat kulit menjadi lebih cerah dan juga membuat tekstur kulit menjadi lebih halus. Untuk yang memiliki kulit sensitif sekalipun jangan khawatir gaes, karena liquid exfoliant ini sangat aman digunakan untuk semua jenis kulit.



Here's the Ingredients

Water, Methylpropanediol, Butylene Glycol, Salicylic Acid, Polysorbate 20, Vincetoxicum Atratum Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract, Disodium EDTA, Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Collagen.


Dalam bahan - bahan ini ada tiga hero ingredients yang sejak tadi saya sebutin. Nah dalam produk 2% BHA Pore - Refining Exfoliant ini juga ada tiga hero ingredients, diantaranya adalah :



2% BHA Beta Hydroxy Acid ( Asam Salisilat). Berperan untuk menghempaskan sel - sel kulit mati dengan cara mengelupaskan sel - sel kulit mati secara menyeluruh di dalam pori - pori kulit, mencerahkan kulit dan juga oke banget dalam memperbaiki tekstur kulit.


Ektrak Teh Hijau ( Camellia Sinensis Leaf Extract). Bisa meningkatkan hidrasi kulit, meningkatkan anti - oksidan dan juga membuat kulit menjadi lebih tenang dan mengurangi kemerahan pada kulit.


Sodium Hyaluronate .




2% BHA Pore-refining Exfoliant Reset the Skin ini kemasannya lucu banget, dikemas dalam botol black - white gitu dengan desain yang minimalis but look oke lah. Kemasannya aman dan oke dibawa traveling nih. Kemasannya berisi 100ml. Untuk informasi ingredients dan detail lainnya ada pada kemasan. Termasuk kode BPOM juga tertera lengkap disana.



Teksturnya itu cair, tidak ada warna. Yuhu, namanya juga liquid ya pasti cair lah yah. Aromanya pun lembut, enggak mengganggu. Jadi tetap nyaman digunakan, kan suka ga enak ya kalau menggunakan skincare yang aromanya menyengat.








Saya menggunakan 2% BHA Pore-Refining Exfoliant ini sebagai toner, saya gunakan setelah membersihkan kulit dengan facial wash. Saya gunakan 2% BHA Pore-Refining Exfoliant pada kapas kemudian saya apply perlahan pada seluruh kulit wajah. Kenapa harus ke kapas? Biar lebih efektif hempaskan sel - sel kulit mati, gitu gaes.



Saya gunakan 2% BHA Pore-Refining Exfoliant ini pagi dan juga malam. Kalau menggunakan di pagi atau siang hari, ingat harus wajib menggunakan sunscreen ya. Kalau digunakan malam hari, setelahnya harus menggunakan pelembap lagi yah.



Jujurly, saya baru pertama kali menggunakan produk ini, dan belum ada dua bulan. Ya bisa dibilang masih dalam hitungan 3 - 4 minggu an. Yang saya rasakan ketika apply 2% BHA Pore-Refining Exfoliant ini tuh cepet banget meresap ke dalam pori - pori kulit. So far , sangat nyaman saya gunakan dan tidak ada tanda - tanda iritasi atau kemerahan dan sebagainya. Alhamdulillah, saya cocok nih. Untuk para pejuang jerawat dan bekas jerawat, produk ini membantu banget loh. Jadi kalian semua mesti cobain 2% BHA Pore-Refining Exfoliant.



Setelah menggunakan setelah kurang lebih 3 mingguan, kulit saya menjadi lebih lembut dan segar. Semoga dengan rajin menggunakannya komedo saya bisa berkurang dan juga tekstur kulit saya bisa diperbaiki, aamiin. Harus makin rajin pakenya nih, biar nyata maksimal hasilnya. Aamiin.




2. 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum

Saya pribadi merasa kurang percaya diri ketika kulit kusam, tidak merata dan juga ada noda hitam. Nah buat temen - temen yang punya masalah serupa, produk 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum saya rekomendasiin nih buat dicoba.



10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum merupakan serum yang oke banget untuk mencerahkan dan juga memudarkan noda dan flek hitam plus bisa membuat kulit kusam menjadi cerah. 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum bisa digunakan oleh semua jenis kulit.







Here's the Ingredients :

Water, Niacinamide, Alpha-Arbutin, Pentylene Glycol, Polysorbate 20, Phenoxyethanol, Xanthan Gum, Chlorphenesin, Tetrasodium EDTA, Citric Acid.



Dalam 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum ada dua combo Ingredients nih yang membantu memaksimalkan kerjanya produk kece ini.




10% Niacinamide . Kandungan hero ini berfungsi sebagai anti - oksidan, mencerahkan kulit yang kusam, memudarkan flek dan noda hitam serta meratakan warna kulit.


2% Alpha Arbutin. Melindungi kulit dari sinar matahari, melasma dan juga mengatasi hiperpigmentasi pasca inflamasi / luka bekas jerawat 10%.


Kemasannya lucu, unik dan eye catching. Kemasannya berisi 30ml, dominasi warna putih dan hijau terang. Botol dengan tutup pump yang mudah dibuka tutup dan tentu saja aman dibawa traveling. Dalam kemasannya lengkap ada kode BPOM, dan informasi penting lainnya.



10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum teksturnya kayak gel namun agak cair, tidak ada aroma karena memang tidak mengandung fragrance. Saya suka banget sama skincare memang no fragrance gini, jadi enggak ganggu.






Saya menggunakan 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum setelah menggunakan liquid exfoliant tadi, kemudian saya apply deh 1 - 2 pump 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum ke seluruh wajah secara merata dan berikan tekanan perlahan saja, kayak ditepuk - tepuk gitu gaes.



10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum bisa digunakan pada pagi dan juga malam hari, ingat yah jika digunakan pagi atau siang jangan lupa untuk selalu menggunakan sunscreen dan jika digunakan malam hari juga harus menggunakan pelembap lagi. Biar tambah mantuls, kakak.



Pada kulit saya 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum ini sangat cepat menyerap ke kulit ketika di apply dan sangat mudah diratakan, enggak susah. Tingkat lengketnya masih aman, enggak bikin bete. Setelah menggunakan 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum ini kulit menjadi lebih lembap dan fresh. Kulit saya menjadi lebih terhidrasi dan agak cerah (engga kusam lagi). Pori - pori juga enggak gede - gede banget, jadi agak kecil meski masih belum maksimal. Yang terasa banget sih kulit jadi enggak minyakan lagi.


Bekas - bekas jerawat saya yang sudah menghitam pun sudah agak pudar, mungkin jika saya lebih rajin lagi menggunakannya akan pudar banget nih bekas jerawat alias acne prone.



Serum pencerah terbaik nih, yang kalian harus banget nyobain sendiri!



3. 1% Actosome Retinol Serum


This is my first retinol serum. Serum ini oke banget untuk hempaskan bintik hitam, noda bekas jerawat dan juga garis halus. 1% Actosome Retinol Serum sangat disarankan untuk yang pertama kali kenalan sama retinol, ya kayak saya nih.





Oke buat pemula yang mau pakai retinol karena kadar 1% nya nih menjadin pilihan untuk mengenalkan bahan retinol yang gentle ke kulit kita. 1% Actosome Retinol Serum punya efektivitas yang lebih tinggi dan juga risiko iritasinya tuh lebih rendah.







Here's the Ingredients :

Aqua, Glycerin, Caprylic/Capric Triglyceride, Propanediol. Isopropyl Myristate, Polysorbate 20. Propylene Glycol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Retinol, Phaseolus Radiatus Seed Extract, Avena Sativa Meal Extract, Cholesterol, Tocopheryl Acetate, Ethylhexylglycerin, Bisabolol, Octyldodecanol, Black Currant (Ribes Nigrum) Oil, Hydroxypinacolone Retinoate, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Cardiospermum Halicacabum Flower/Leaf/Vine Extract, Jania Rubens Extract, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leaf Extract, Cetearyl Alcohol, Phenoxyethanol, Ceteareth-20, Cetyl Alcohol, Glyceryl Stearate, Dimethyl Isosorbide, PEG-75 Stearate, Steareth-20, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Disodium EDTA, Xanthan Gum, Hydrogenated Lecithin, BHT, BHA, Tocopherol, Sodium Carrageenan.


Dalam 1% Actosome Retinol Serum ini ada tiga bahan jagoan nih, diantaranya :

1% Actosome Retinol. Ini bisa mempercepat pergantian sel kulit mati, sebagai anti - oksidan untuk lindungi kulit dari polusi, meningkatkan kolagen dalam kulit dan juga mengembalikan elastisitas kulit, mengurangi kerutan dan juga garis halus, membuat kulit menjadi lebih cerah dan memudarkan jerawat, bintik / flek hitam yang mengganggu plus bisa memperbaiki tekstur kulit.


Aloe vera Extract. Meningkatkan hidrasi dan juga merawat kulit yang kering, bisa meredakan kemerahan pada kulit dan juga mengurangi peradangan.


Vitamin E . Sebagai anti - oksidan untuk melindungi kulit melawan jahatnya polusi, menenangkan dan juga meredakan peradangan.



Kemasannya oke dan unik, lucu juga. Perpaduan pink - white yang manis. Kemasannya berisi 30ml. Dalam kemasan detail banget informasi produknya. Kemasanya pump memudahkan untuk mengeluarkan isinya.



1% Actosome Retinol Serum teksturnya cair, warna putih susu gitu. Dan non fragrance juga, 1% Actosome Retinol Serum bisa digunakan sama yang punya kulit sensitif juga loh.



Saya menggunakan 1% Actosome Retinol Serum pada malam hari, jangan lupa kocok dulu sebelum menggunakan yah. Karena saya pemula jadi saya gunakan sekali seminggu, kemudian nanti bisa ditingkatkan saya gunakan 2 - 3 kali dalam seminggu. Ingat setelah menggunakan 1% Actosome Retinol Serum layer sama pelembap yah, dan hindari melayer dengan produk yang ada acid nya.



Yang saya rasakan selama menggunakan 1% Actosome Retinol Serum ini tuh nyaman, ga ada efek aneh yang saya rasakan, teksturnya sangat mudah menyerap dan enggak lengket.



4. 2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum

Untuk yang sudah terbiasa menggunakan retinol bisa langsung menggunakan 2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum. 2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum ini membantu kulit kita yang butuh dorongan dan kekuatan perawatan retinol. Pastikan kulit aman ya dan punya toleransi terhadap efek retinol.



Here's the Ingredients

Aqua, Glycerin, Caprylic/Capric Triglyceride. Propanediol, Polysorbate 20, Isopropyl Myristate, Propylene Glycol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Retinol, Phaseolus Radiatus Seed Extract, Avena Sativa Meal Extract, Cholesterol, Tocopheryl Acetate. Ethylhexylglycerin, Bisabolol, Octyldodecanol, Black Currant (Ribes Nigrum) Oil, Hydroxypinacolone Retinoate, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Cardiospermum Halicacabum Flower/Leaf/Vine Extract, Jania Rubens Extract, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leaf Extract, Cetearyl Alcohol, Phenoxyethanol, Ceteareth-20, Cetyl Alcohol, Glyceryl Stearate, Dimethyl Isosorbide, PEG-75 Stearate, Steareth-20, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Disodium EDTA, Xanthan Gum, Hydrogenated Lecithin, BHT, BHA, Tocopherol, Sodium Carrageenan.



2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum komposisi nya hampir sama dengan yang 1% Actosome Retinol Serum. Yang membedakan adalah kandungan retinolnya pada 2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum lebih tinggi. Plus ada kandungan Polysorbate 20 yang lebih oke dibanding Isopropyl Myristate.







Packagingnya sama dengan 3 produk lainnya, unik dan estetik. warna white - red yang lucu, kemasan isinya 30ml. Kemasan dengan botol pump yang mudah dibuka dan tutup. Informasi detail ada dalam kemasan.



2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum sama dengan yang 1%, teksturnya cair dan warnanya putih susu, tidak ada aroma juga.







Saya menggunakan 2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum karena penasaran, awalnya coba - coba apakah kulit saya toleran sama retinol, hehe. Setelah pakai yang 1% minggu depannya saya langsung gunakan 2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum . Digunakan malam hari dan langsung saya layer dengan pelembap yang biasa saya gunakan. Hindari layer dengan skincare yang ada bahan acid yah.




Alhamdulillah, kulit saya toleransi sama 2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum meskipun kadar retinolnya lebih tinggi. 2% Actosome Retinol Skin - Restoring Serum Kadarnya lebih tinggi dan oke banget dalam membantu meratakan warna kulit. Yang saya rasakan jerawat bandel agak kempes dan juga ada bekas jerawat yang perlahan sirna.




Awalnya saya deg - deg an takut gimana - gimana nih kulit karena nyobain pakai yang kadar retinolnya lebih tinggi, eh tapi alhamdulillah aman, happy banget deh.








Yang saya rasakan setelah menggunakan produk re.set the skin ini?

Setelah saya rutin mencoba semua rangkaian produk re.set the skin ini saya merasa happy ketika bangun pagi megang kulit yang kenyal, lebih lembap dan juga bebas dari minyak yang biasanya banyak banget.



Produk re.set the skin ini beneran oke dalam mengatasi masalah kulit, merawat dan juga mengembalikan skin barrier. Dari keempat produknya ini saya suka semuanya, karena punya fungsi dan tugas masing - masing. Keempat produk ini bekerja sesuai dengan fungsinya. Jadi ke empat produk ini saya gunakan selang seling.



Hari pertama nyobain saya gunakan yang refining exfo kemudian layer sama yang brightening serum. Hari selanjutnya secara bergantian saya gunakan yang retinolnya, selang - seling gitu. Dan semua produk ini rutin saya gunakan dalam jangka waktu 3 mingguan.



Yang saya rasakan setelah 3 - 4 mingguan menggunakan produk Re.set the skin ini, kulit menjadi lebih cerah. Bekas jerawat memudar, meski belum maksimal. Pori - pori juga agak mengecil.







So, buat temen - temen semua yang mau reset your skin, its time to try Re.set the skin product! Karena beneran sangat worth to buy, harganya enggak bikin kantong bolong loh. Harganya start from 90 - 100 ribuan saja loh. Ga percaya kan produk sekeren ini harganya gak bikin kantong bolong?



Langsung saja beli di official Shopee  Reset the Skin nya yah. Beli sekarang juga dan rasakan sendiri betapa kerennya produk dari re.set the skin ini, mengembalikan skin barrier dan membuat kulit lebih sehat.



Atau kalian pantengin sosial media Re.set the Skin  dan juga sosial media atau website Jakarta Beauty Blogger karena disana suka banyak review juga loh tentang produk - produk Re.set the skin






Gimana nih, temen - temen ada yang sudah pernah mencoba produk ini? Gimana cocok gak? Sharing yuk di komentar!





See you,





Tian Lustiana

47 komentar

  1. Seperti kulitku sekarang nih Mbak. Lagi beruntusan, kasar, kusam jerawat numbih dibagian tertutup hijab. Pusiiiiinngg aku.

    Kayaknya perlu buat mencari tahu dan mebcoba Re.set ini deh. Bahan bakunya pun memang terbukti membrantas permasalahan kulit, seperti jerawat, kusam, kering dll.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya wajib banget dicoba nih reset the skinnya kak.

      Hapus
  2. Wow...ku baru tahu produk ini, baru dicoba 3 minggu sudah ada terlihat perubahan ya kak. Harganya juga terjangkau ya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. IYa harganya terjangkau dan oke banget untuk mengembalikan skin barrier

      Hapus
  3. Pemilihan nama produk yang jempolan. Belum apa-apa udah ada ajakan positif untuk mereset ulang kulit. Hebatnya lagi ini produk Indonesia asli. Wah jadi penasaran mau coba

    BalasHapus
  4. Aduhh racun skin care baru lagi nihh, baca review mbak jadi pengen cobain hihi. Kapan-kapan aku beli dehh

    BalasHapus
    Balasan
    1. Cus mbak langsung cobain, demi mengembalikan skin barrier nya

      Hapus
  5. nama brandnya keren, Reset the Skin

    karena masa pandemi kulit wajah harus direset agar pulih kembali sehat ya?

    BalasHapus
  6. Skincare nya bisa untuk segala jenis kulit kan ya? Semua produk yang ditulis ini dibutuhkan banget nih buat di wajah :0

    BalasHapus
    Balasan
    1. IYa betul sekali, ini oke untuk segala jenis kulit.

      Hapus
  7. Review produk perawatan kulit berjerawat, ini salah satu jawabanyya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, dan bisa untuk segala jenis masalah kulit

      Hapus
  8. Suka deh dengan nama skincare ini Reset.Terdengar seperti nama luar ya,padahal asli made in Indonesia.Ini bisa untuk semua usia ya kak? Aku sudah 40+ bisa ya,tertarik nih dengan manfaatnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya untuk segala jenis kulit dan bisa digunakan usia 40+

      Hapus
  9. wah, aku baru tahu produk reset ini, mb. kemasannya lucu banget ya, gemes. jadi penasaran nih pengen nyobain..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, kemasannya eye catching banget yah

      Hapus
  10. jujur aja, saya belum lama tahu skincare reset ini, Mba. Tapi melihat hasilnya di wajah Mba Tian, sepertinya memang bagus yaa produknya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya lumayan bisa atasi masalah kulit nih, alhamdulillah

      Hapus
  11. Wah namanya unik ya teh, Reset. Aku kabita coba, lagi fokus perbaiki skin barrier kulit juga nih setelah bertahun-tahun terpapar krim racikan dokter, hhuhu. Semoga cocok pake ini juga

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya yas, mengembalikan skin barrier nih biar kembali sehat

      Hapus
  12. Produk skin care ini bagus sepertinya karena ada kandungan BHA yang setau saya emang bagus sih untuk kesehatan kulit juga.

    BalasHapus
    Balasan
    1. IYa betul sekali, kandungannya oke buat kulit memang

      Hapus
  13. Lihat kemasan Re.set the Skin ini kok aku langsung bayangin crayon ya mbak. Hihi... warna-warni ngejereng menarik mata.

    Kandungannya bagus juga ya, saya belum pernah lihat dan beli produk ini. Dari namanya kirain produk dari Korea, ternyata asli Indonesia

    BalasHapus
  14. Baru ngerti merk ini mba.. Seneng ya sekarang banyak banget merk2 skin care baru. Konsumen bisa milih, nyesuaiin sama kondisi kulit sama dompet tentunya...

    BalasHapus
  15. Aku penasaran sama produk yang Pore Refining Exfoliant soalnya lagi bermasalah banget ama komedo membandel nih Tiaaan, jadi pengen cobain buat memberantas komedo nih hehe

    BalasHapus
  16. PR banget mbaa, pilh skincare yg bisa mengembalikan skin barrier.
    Apalagi buat yg tinggal di kota besar, kulit nih gampil bermasalah karena polusi, stres, gaya hidup, dll.
    Mau banget cobaaaa nih

    BalasHapus
  17. Ini produk skin yang aku cari.Bisa memperbaiki, menyegarkan, memulihkan dan membuat kulit lebih kuat.Jujurly kulit wajahku sudah setahun ini tidak terawat semenjak tidak bekerja lagi.Semoga bisa terbantu dengan reset the skin ya

    BalasHapus
  18. Senang ya bekas jerawat makin memudar. Memang sih ga bisa instan ya, tetap harus konsisten dan melalui proses. Semangat terus melakukan perawatan dengan skincare pilihan ini

    BalasHapus
  19. Bekas jerawat tuh yang menyebalkan sih, apalagi aku tipe yang hilang bekasnya tuh lama banget gitu. Belum lagi kondisi kulit yang sensitifkan jadi pemilihan skincare emang agak tricky nih. Tapi aku penasaran pengen nyobain si Re.Set ini.

    BalasHapus
  20. Baru tau teh produknya Re set ini, ternyata lokal punya ya. Packagingnya gemesin banget, jadi gampang bedain serum dari warnanya. Aku penasaran deh pengen coba yang Pore Refining Exfoliant, komedo aku banyak soalnya hehe.

    BalasHapus
  21. Kupikir cuma alat elektronik aja yang bisa balik ke pengaturan awal. Eh ternyata kulit juga bisa. Aku belum pernah coba produk ini sih, tapi karena buatan lokal, yakin formulanya cocok di kulit kita

    BalasHapus
  22. Waah, wajib nih reset the skin. Solusi bagi mereka yang mempunyai kulit berjerawat. Ngeliat dari hasil 3-4 minggu Tian lumayan banget before afternya jadi lebih cerah. Memulihkan kulit menjadi apa yang kita inginkaan.

    BalasHapus
  23. Aku penasaran mau nyomain serum retinol nih mba. Apalagi buat hilangin bintik hitam di wajah. Makasih ulasannya lengkap

    BalasHapus
  24. Reset the skin produk lokal yang bagus semoga bisa di terima di pasaran Indonesia. Suka dengan kemajuan produk produk lokal negeriku.

    BalasHapus
  25. Kulitku juga kusam nih mbak. Mau nanya kalau kandungan 10% Niacinamide itu bisa bikin kulit kering nggak ya? Masih belum paham sama kandungan skin care skin care an.

    BalasHapus
  26. Kayaknya Aku cupu deh ini. Masa Aku baru tahu lho ada brand Reset the Skin. Laluuuu ini adalah brand perawatan kulit dari Indonesian? uwowww.

    BalasHapus
  27. Woow kondisi kulitnya jadi lebih plumpy dah glowing ya setelah perawatan pakai re.set ini. Asyik deh lihatnya, kelihatan lebih sehat.

    BalasHapus
  28. Sukabanget sama kemasan dari produk Reset the Skin.
    Cerah ceria dan simpel. Melihat hasilnya yang gak instan pun membuat jatuh cinta.

    BalasHapus
  29. suka deh sama kemasannya mbak, kiyut banget kecil dan warna warni yaa. skincare re.set the skin ini saya baru tahu mbak, jadi seneng deh baca reviewnya, karena bisa disesuaikan dengan jenis kulit yaa.

    BalasHapus
  30. Aku baru tahu dnegan brand skincare Reset the Skin ini, Teh. Bagus sih kalo kadar retinol lebih tinggi tapi tetaep aman. Jadi manfaatnya bisa lebih maksimal yaaa

    BalasHapus
  31. Before afternya bagus banget, Kak. Emang harus sabar kalau pakai produk pemulihan gini, secara masalah kulit datang bukan karena kelalaian seminggu dua minggu kan. Tapi bagus, loh. Udah keliatan progressnya meskipun belum lama.

    BalasHapus
  32. Suka dengan kemasannya yang unik. Perlu memnag mresert kulit ya..Dan Re.set the Skin. bisa jadi jawaban. Produk lokal dengan hero ingredients minimalis dengan kemampuan maksimal!

    BalasHapus
  33. Wah ternyata re.set brand lokal ya.baru tahu aku mbak. Keren lengkap produknya.
    Masalah kulitku kusam dan komedoan nih, bisa pakai 2% BHA Pore-Refining Exfoliant berarti ya.

    BalasHapus
  34. Wah baru tahu nih aku dengan brand ini. Unik ya namanya. Dan lengkap juga produknya. Aku jadi penasaran nih. Tapi Tian kan kulitnya berminyak, aku kulit kering. Bisa gak sih aku pake? Atau mungkin ada varian yang buat kulit keringnya?

    BalasHapus
  35. Melihat hasil yang mba perlihatkan cukup bagus ya, harganya juga cukup terjangkau deh. AKu nih masalahnya tuh wajahku beruntusan mba, apalagi kalau aku tidur malam dan lupa bersihin wajah huhuhu

    BalasHapus

Terimakasih sudah berkunjung dan meninggalkan komentar. Mohon maaf komentarnya dimoderasi, oiya kalau komentarnya ada link hidup dengan berat hati saya hapus komentarnya yah.
EmoticonEmoticon