Bismillahirahmanirrahim,
Sejak beberapa tahun lalu, saya dikenalkan oleh teman untuk mulai menggunakan essential oil. Mungkin karena pada saat itu essential oil sedang marak, jadi hampir semua orang berkenalan dengan essential oil, termasuk saya.
Ada beberapa produk essential oil yang pernah saya gunakan, Youngliving dan Essenzo. Pastinya teman - teman sudah tidak asing ya dengan kedua essential oil itu. Sebelum saya ceritakan pengalaman saya menggunakan essential oil, mari kita kenalan dulu dengan essential oil.
Essential oil itu apa?
Essential oil itu adalah minyak hasil ekstraksi salah satu jenis tanaman tertentu. Pada bagian tanaman yang diekstrak itu beragam dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Ada akar, batang, daun,bunga dan juga buah.
Proses ekstraksi sangat panjang dan membutuhkan bahan baku yang jumlahnya banyak, biasanya menghasilkan minyak essensial yang jumlahnya sedikit. Makanya essential oil itu biasanya harganya lumayan yah karena butuhnya dikit aja bisa dicampur sesuai dengan kebutuhan.
Apa saja sih manfaat dari essential oil ?
Sejauh ini ada beberapa manfaat essential oil yang saya dan keluarga rasakan, diantaranya adalah :
Kurangin hormon stress
Setiap minyak esensial itu punya khasiat yang istimewa. Saya pribadi jika sedang penat dan stress suka langsung menghirup essential oil peppermint atau lavender. Dan ternyata aroma minyak lavender itu bisa turunkan hormon kortisol penyebab stress. Duh pantesan saya suka langsung tenang gitu kalau sudah menghirup essential oil lavender, apalagi kalau dipadukan dengan vco untuk pijat, duh langsung relax seketika.
Bisa tingkatkan daya tahan tubuh
Ternyata, essential oil bisa membantu tingkatkan daya tahan tubuh, masya Allah amazing banget yah. Dan ini sangat dibutuhkan apalagi dimasa pandemi gini, usahakan tubuh kita dan keluarga tetap terjaga daya tahan tubuhnya supaya tidak rentan sama paparan virus & bakteri. Essential oil bisa memperkuat sistem pernapasan dan juga menstimulasi produksi anti-bodi.
Bantu atasi sakit kepala
Essential oil peppermint adalah essential oil andalan saya kalau diserang sakit kepala, selain peppermint, saya juga suka andalkan essential oil lavender. Lumayan meringankan sakit kepala secara alami, jadi minim efek samping dibandingkan saya harus sering - sering konsumsi obat - obatan.
Tingkatkan kualitas tidur
Jika sedang dilanda kecemasan dan banyak pikiran, langsung deh oleskan essential oil lavender atau peppermint, masya Allah langsung tidur nyenyak. Mungkin ini sebabnya pemakaian aroma terapi dengan bahan dasar essential oil itu direkomendasikan untuk orang yang sedang stress, insomnia atau memiliki kecemasan berlebihan.
Selain itu, masih banyak loh manfaatnya yang lain. Bisa teman - teman cek di Google deh, banyak sekali manfaatnya. Namun jangan sampai salah menggunakannya loh. Ada beberapa tips juga nih yang harus teman - teman ketahui seputar penggunaan essential oil.
- Essential oil hanya bisa dan boleh digunakan untuk pengobatan luar saja.
- Gunakan campuran essential oil dengan minyak zaitun ( dilute) sebagai carrier oil, biasanya saya gunakan untuk pijat.
- Essential oil bisa digunakan sebagai aromatherapy, campurkan dengan air. Atau bisa digunakan dengan diffuser.
Essential Oil dari Organic Supply Co
Sebelumnya saya pernah menggunakan EO Youngliving dan Essenzo. Biasanya saya setia menggunakan keduanya. Namun sekarang saya berganti haluan, hehe. Saya sudah kenalan dengan Essential oil dari Organic Supply Co. Awal perkenalan nih, saya gunakan yang lavender, peppermint dan shield essential oil.
Organic Supply Co Peppermint Essential Oil
Dari berbagai essential oil, saya suka banget sama peppermint. Wangi mentolnya segar dan oke banget untuk saluran pernapasan dan saluran pencernaan juga loh. Saya juga biasa andalkan essential oil ini ketika dilanda flu.
Manfaat lainnya dari essential oil Peppermint ini adalah bisa redakan nyeri otot, demam dan juga perut kembung. Bisa juga atasi kelelahan, meningkatkan energi, meningkatkan fokus otak dan juga biasanya saya suka totolin ke jerawat, dan jerawat langsung hempas.
Berapa harganya : Untuk ukuran 5ml ini dibanderol dengan harga 125.000 an.
Organic Supply Co Lavender Essential Oil
Suka sekali sama aromanya, aroma floral yang menenangkan. Lavender essential oil juga punya sifat anti-bakterial yang bisa atasi berbagai macam masalah kulit. Selain menenangkan, lavender essential oil juga memiliki pertahanan terhadap radikal bebas, bisa kurangi ketegangan dan menekan tingkat stress. So relaxing kalau habis nyium aroma lavender essential oil ini.
Saya suka campurkan essential oil lavender ini dengan lotion supaya pas mau tidur dipake, jadi bikin relax banget. Teteskan pada diffuser juga bikin tidur nyenyak.
Harganya ukuran 5 ml itu sekitar 125.000 an.
Organic Supply Co Shield Essential Oil
EO yang wajib dimiliki untuk kondisi seperti saat ini, essential oil yang khusus tingkatkan sistem daya tahan tubuh dan juga lindungi tubuh dari berbagai virus. Essential oil ini digunakan supaya tubuh nggak rentan terharap virus dan bakteri.
Shield Essential Oil ini bisa menguatkan daya tahan tubuh, mendukung pertahanan alami tubuh, mengurangi kembung, meningkatkan sirkulai darah, meningkatkan energi dan semangat, efektif lawan kuman dan juga bakteri, oke untuk kesehatan pencernaan dan bisa melegakan nyeri otot dan juga peradangan.
Aromanya itu kayak aroma rempah, menenangkan dan hangat.
Harga yang ukuran 5 ml itu 190.000 an.
Dari Organic Supply Co ini saya baru nyobain tiga varian, penasaran sama varian roller balls dan oil mist nya juga nih. Produk Organic Supply Co ini banyak loh. Untuk detailnya teman - teman bisa langsung saja menyambangi : https://www.organicsupply.co.id/ untuk tahu produk apa saja. Saya rekomendasikan banget nih essential oil nya, wajib teman - teman coba yah.
Adakah teman - teman yang sudah mencoba essential oil dari Organic Supply Co ini? Sharing yuk kalau sudah ada yang pernah menggunakan.
See you,
Tian lustiana
Aku suka pake essential oil tapi yang ini belum coba. Biasanya aku tuang ke reed difuser aja.
BalasHapusKalau EO Lavender sama Peppermint sih udah umum aromanya menenangkan dan bikin tidur jadi nyenyak. Kalau lagi flu lumayan bisa bantu penyembuhan. Terus aku penasaran sama EO yang varian Shield nya deh.
BalasHapusNah bener sekali essential oil ini dibutuhkan apalagi dalam keadaan pandemi seperti sekarang ya mba. Aku belum pernah coba pakai essential oil. Penasaran juga mau cobain
Makasih ya mba
BalasHapusmanfaat dari essential oil untuk tubuh banyak ya mba, salah satunya bisa bikin tidur jadi lebih pulas
BalasHapusPenasaran sama aroma floral dari essential oil Organic Supply Co ini deh. Sepertinya memang manfaatnya lebih ke pikiran ya seperti mengurangi stres, selain meningkatkan daya tahan tubuh. Soal harga bisa dibilang masih terjangkau. Praktis kemasannya. Dibawa ke mana2 oke nih. TFS.
BalasHapusPereda stress sekarang makin variatif ya, salah satunya EO ini, selain gampang juga lebih hemat dibanding healing healing jalan-jalan wkwk.. pikiran tenang, stress hilang
BalasHapusAku bayangin tidur berteman essential oil Organic Supply Co..pasti nyenyak dan reda ya stress, insomnia atau kecemasan berlebihan yang ada. Asli bikin happy dan tenang memang pemakaian aroma terapi dengan bahan dasar essential oil seperti ini.
BalasHapuspas pandemi saya sering beli essential oil, Mak. Demi mengurangi kestresan akibat kebanyakan di rumah aja,
hi.
BalasHapusEmang rileks sih. Dicium-cium aja udah enak banget.
Ternyata essential oli punya banyak manfaat dan bisa untuk berbagai penggunaan. Aku jadi pengen cobain untuk aromatherapy dan pijat. Kecil-kecil tapi harganya lumayan besar. Wajar sih, kan pakenya juga sedikit aja ya. Bisa lama abisnya.
BalasHapusPunyaa essential oil kebetulan beli sepax beberapa aroma jadi suka ganti ganti aroma. Paling suka mint apalagi dihirup disaat agak pilek.
BalasHapusSaya belum pernah pakai nih, kebetulan yang di rumah abis, cobain ah... Penasaran sama yang peppermint dan lavender...
BalasHapusKayanya aku perlu nih pakai essential oil dari Organic Supply Co. Soalnya kadang susah tidur. Jadi butuh wewangian biar lebih relaks. Biasanya wanginya enak kan. Jadi sepertinya akan aman di hidungku
BalasHapusSejak pandemi aku juga selalu stok esensial oil
BalasHapusMemang pas banget buat relaksasi ya mbak
Mengurangi insomnia juga
Manfaat dari essential oil ini bagus banget, dan saya suka. Kayaknya perlu coba pakai dari Organic Supply Co.
BalasHapusbelum pernah sih mbak pakai EO dari organic supply co ini, hanya saja benar banget, banyak manfaat menggunakan EO ya mbak, salah satunya jadi aroma terapi dan membuat nyaman.
BalasHapusEssential oil ini bisa bikin relaks juga ya Teh. Kebanyang wanginya udah Kaya aromaterapy. Ini least diffuser bukan sih pemakaiannya?
BalasHapusBelakangan ini daku sering stres over thinking gt lah mba.
BalasHapusKyknya butuh utk sesekali pakai essential oil.
Sippp makaasiii mba
Meski kemasannya mungil, tapi essential oil memiliki banyak keistimewaan ya.. Temenku paham banget kalau dicampurkan ini dan itu efeknya apa untuk tubuh.
BalasHapusTapi aku pernah dikasih temen, rasanya memang menenangkan sekali, badan jadi ringan.
Aku belum pernah pakai essential oil mbak. Ternyata banyak ya manfaatnya. Eh tapi harganya lumayan mahal juga ya.
BalasHapuslihat si peppermint jadi teringat temanku yang sedang kemoterapi mengurangi mual pakai eo. Lavender dengan peppermint dicampur. Dia lebih rileks dan juga enakan. Mohon doanya ya mbak, semoga lekas sembuh dari kanker.
BalasHapusWah, aku jadi pengen ber-essential oil ria nih. Dulu sempet kenceng pas awal anak pertama, karena efeknya kerasa banget jadi lebih rileks dan gampang istirahat hehe.
BalasHapusKarena penasaran sy sempat pake esential oil , enak wanginya menenangkan.
BalasHapusaku belum pernah sih pakai EO ini. penasaran tapi harganya lumayan mahal kalau menurutku. heu
BalasHapus